Judul : Bentuk Permukaan Bumi Darat dan Laut, [ Sejarah ]
link : Bentuk Permukaan Bumi Darat dan Laut, [ Sejarah ]
Bentuk Permukaan Bumi Darat dan Laut, [ Sejarah ]
1. Bentuk Permukaan Bumi Daratan
Daratan merupakan wilayah yang laus dimana daerahnya tidak tergenang oleh air. Bentuk muka bumi daratan dapat berupa gunung, pegunungan, bukit, dataran tinggi dan dataran rendah.
a. Gunung (Gunung Berapi)
Gunung merupakan bentuk permukaan bumi yang menjulang tinggi dan berbentuk seperti kerucut dengan ketinggian lebih dari 600 meter dari permukaan laut. Gunung di indonesia terbagi menjadi dua yaitu gunung berapi dan gunung bukan berapi. gunung berapi yang terdapat di indonesia antara lain gunung merapi(jawa tengah), gunung Semeru(jawa timur), gunung kerinci(sumatra), gunung soputan(sulawesi), gunung rinjani(lombok) dll.
b. Pegunungan
Pegunungan merupakan deretan gunung-gunung yang memanjang dan berhubungan satu sama lain. Pegunungan memiliki ketinggian lebih dari 500 meter dari permukaan laut. Pegunungan yang terdapat di indonesia antara lain Pegunungan jayawijaya(papua), pegunungan dieng(jawa), pegunungan utimbela(gorontalo), pegunungan pompange(sulawesi tengah), pegunungan bukit barisan(sumatra) dll.
c. Bukit dan Lembah
Bukit adalah bagian dari gunung yang mempunyai ketinggian antara 200-300 meter diatas permukaan laut. bukit lebih kecil daripada gunung. Lembah adalah bentuk muka bumi berupa cekungan yang terdapat disekitar gunung atau pegunungan. Ada pila lembah sungai yang terbentuk akibat pengikisan bagian gunung oleh aliran air sungai. Lembah sungai di pegunungan sangat terjal dan curam, lembah ini biasanya berbentuk seperti huruf "V".
d. Dataran Tinggi dan Dataran Rendah
Dataran tinggi merupakan tanah datar yang luas dan mempunyai ketinggian antara 200-1500 meter dari permukaan laut. Sedangkan dataran rendah merupakan tanah datar tang luas dan mempunyai ketinggian antara 0-200 meter dari permukaan laut. contoh dataran tinggi antara lain dataran tinggi gayo (NAD) dan dataran tinggi bandung (Jawa barat).
e. Pantai
Daratan yang terletak di tepi laut disebut pantai. Di daerah pantai dikenal berbagai bentuk muka bumi sebagai berikut.
1). Teluk, yaitu laut yang menjorok ke daratan.
2). Tanjung atau ujung, yaitu daratan yang menjorok ke laut. ujung yang sangat panjang dinamakan jazirah atau semenanjung.
3). Delta, tanah endapan di muara sungai.
4). Gosong, yaitu pulau yang tergenang ketika laut pasang dan muncul ke permukaan ketika air laut surut.
2. Bentuk Permukaan Bumi Dasar Laut
a. Paparan Benua
Paparan benua, yaitu laut yang masih termasuk bagian dari daratan atau benua. laut ini memiliki kedalaman kurang dari 200 meter, seperti dangkalan sunda dan dangkalan sahul.
b. Lereng Benua (Continental slope)
Lereng benua yaitu lereng yang berada diantara paparan benua dan laut dalam. daerah ini memiliki kedalaman lebih dari 200 meter.
c. Lubuk Laut(The deep)
Lubuk laut, yaitu dasar laut yang bentuknya menurun ke bawah dan jauh lebih dalam dari daerah sekitarnya. Berdasarkan bentuknya , the deep dibedakan menjadi dua, yaitu:
1). Basin atau lubuk laut atau ledok laut, yaitu dasar laut yang bentuknya cekung, membentuk huruf U yang memanjang, dan memiliki tebing terjal. contohnya, lubuk banda dan lubuk sulawesi.
2). Palung laut, yaitu laut yang sangat dalam yang bentuknya seperti celah memanjang dengan penampang melinyang bentuknya seperti huruf "V'' , contoh: palung banda, palung mariana, palung mindanau.
d. Punggung Laut
Punggung laut, yaitu dasar laut yang berbentuk seperti antiklinal, tetapi puncaknya belum menyembul ke atas permukaan laut. Contohnya, punggung laut samudera hindia yang memanjang dari sebelah barat pulau sumatra, selatan pulau jawa hingga kepulauan nusa tenggara.
e. Gunung Laut
Gunung laut, yaitu gunung yang berbentuk dari proses pembentukan gunung berapi dan muncul pada kedalaman mulai dari 1000-4000 meter dari kedalaman dasar laut. terdapat sebanyak 30.000 gunung laut yang tersebar di seluruh dunia.
Demikianlah Artikel Bentuk Permukaan Bumi Darat dan Laut, [ Sejarah ]
Sekianlah artikel Bentuk Permukaan Bumi Darat dan Laut, [ Sejarah ] kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Bentuk Permukaan Bumi Darat dan Laut, [ Sejarah ] dengan alamat link https://pengamatsejarah.blogspot.com/2016/01/bentuk-permukaan-bumi-darat-dan-laut.html
0 Response to "Bentuk Permukaan Bumi Darat dan Laut, [ Sejarah ] "
Posting Komentar