Sejarah Soichiro Honda sang pendiri Honda Motor Co, Ltd, [ Sejarah ]

Sejarah Soichiro Honda sang pendiri Honda Motor Co, Ltd, [ Sejarah ] - Hallo sobat blogger Sejarah, Posting yang saya unggah pada kali ini berisi tentang Sejarah, dengan judul Sejarah Soichiro Honda sang pendiri Honda Motor Co, Ltd, [ Sejarah ] , Artikel ini bertujuan untuk memudahkan kalian mencari apa yang kalian inginkan, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk kalian baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Sejarah Dunia, yang kami tulis ini dapat kalian pahami dengan baik, semoga artikel ini berguna untuk kalian, jika ada kesalahan penulisan yang dilakukan oleh penulis mohon dimaafkan karena penulis masih newbie. baiklah, selamat membaca.

Judul : Sejarah Soichiro Honda sang pendiri Honda Motor Co, Ltd, [ Sejarah ]
link : Sejarah Soichiro Honda sang pendiri Honda Motor Co, Ltd, [ Sejarah ]

Baca juga


Sejarah Soichiro Honda sang pendiri Honda Motor Co, Ltd, [ Sejarah ]


Honda Motor Co, Ltd (Honda Giken Kogyo KK) adalah sebuah perusahaan multinasional publik Jepang dikenal sebagai produsen mobil, sepeda motor dan peralatan listrik .Honda sendiri adalah produsen sepeda motor terbesar di dunia sejak tahun 1959, serta produsen terbesar di dunia untuk mesin pembakaran internal, memproduksi lebih dari 14 juta mesin pembakaran internal setiap tahun, Honda menjadi produsen mobil Jepang terbesar kedua pada tahun 2001. Untuk level dunia Honda adalah produsen mobil terbesar kedelapan di dunia setelah General Motors, Volkswagen Group, Toyota, Hyundai Motor Group, Ford, Nissan, dan PSA Peugeot Citro�n pada tahun 2011, Namun dibalik semua itu tersimpan cerita panjang penuh perjuangan sang pendiri yaitu Soichiro Honda,
Shoichiro Honda
Soichiro Honda lahir sebagai anak pertama seorang pandai besi bernama Gihei Honda, pada 1906 di sebuah desa kecil bernama Komyo (sekarang bernamaTenryu), Jepang. Ia tidak mengenyam pendidikan formal memadai dan tidak cemerlang di sekolah. Namun memiliki semangat dan cita-cita yang sangat tinggi, Honda menghabiskan masa kecilnya membantu ayahnya dalam bisnis reparasi sepeda. Pada saat 15 tahun, tanpa pendidikan formal, Honda pindah ke Tokyo untuk mencari kerja. Dia bekerja magang di sebuah bengkel bernama art shokai pada 1922, namun disana ia tak langsung bekerja sebagai mekanik mobil namun sebagai seorang tenaga cleaning service sambil mengasuh bayi dari pemilik bengkel, sampai pemilik bengkel menemukan bakat Honda yang sesungguhnya, hingga dipercaya membuka cabang art shokai di Hamamatsu. 

Kemudian Pada tahun 1937, dengan bantuan dari kenalannya Kato Shichiro, Honda mendirikan Tokai Seiki yang membuat cincin piston. Hingga kemudian Tokai Seiki memenangkan kontrak untuk memasok ring piston Toyota, namun akhirnya kehilangan kontrak karena buruknya kualitas produk mereka. Tapi Honda tak meyerah di usianya yang sudah 28 tahun Honda kembali bersekolah disebuah sekolah teknik demi menyempurnakan proyek ring piston ini, selain itu Honda mengunjungi pabrik di seluruh Jepang untuk lebih memahami proses kontrol kualitas Toyota, dan akhirnya tahun 1941 Honda mampu memproduksi secara massal ring piston untuk Toyota, menggunakan mesin otomatis yang dapat dikerjakan oleh buruh tak terampil sekalipun. 

Tokai Seiki yang didirikannya pernah berada di bawah kendali Departemen Perdagangan dan Industri pada awal Perang Dunia II, dan Soichiro Honda pernah diturunkan dari presiden ke senior manager director setelah Toyota mengambil 40% saham Tokai Seiki. Selain itu Honda juga pernah terjun membuat peralatan perang dengan membantu sebuah perusahan militer jepang dalam mengotomatisasi produksi baling-baling pesawat militer. 

Namun saat perang dunia ke 2 serangan bom menghancurkan Tokai Seiki pada tahun 1944, dan pabrik Itawa runtuh oleh gempa pada 1945, dan Soichiro Honda pun akhirnya menjual apa yang bisa ia selamatkan dari tokai seiki kepada Toyota dengan harga � 450.000, dan menggunakan hasilnya untuk mendirikan Honda Technical Research Institute pada bulan Oktober 1946. Dengan staf 12 orang yang bekerja di tempat yang hanya memilliki luas 16 m2, mereka membangun dan menjual sepeda bermotor modifikasi, menggunakan pasokan 500 buah mesin dua-stroke 50 cc, yaitu mesin pembangkit radio sisa peninggalan perang, Ketika mesin tersebut habis, disinilah Honda mulai membuat mesin mereka sendiri berdasarkan bentuk mesin peninggalan perang tersebut. 

Honda A type
Pada tahun 1949 Honda Model A diproduksi, dijuluki Bata Bata karena suara mesinnya, Pada waktu yang sama Honda mempekerjakan insinyur Kihachiro Kawashima, dan Takeo Fujisawa yang ahli dalambidang pemasaran Kemitraan erat antara Soichiro Honda dan Fujisawa berlangsung sampai mereka mengundurkan diri bersama-sama pada bulan Oktober 1973. Dan Sepeda motor utuh pertama, dengan kedua frame dan mesin yang dibuat oleh Honda, adalah 1949 Model D, bernama Dream.sedangkan Mobil produksi pertama dari Honda adalah T360 Mini truk pick-up, yang mulai dijual pada bulan Agustus 1963 yang memiliki 356 cc-mesin bensin inline-4.
Honda T360 Mini truk

Selain menyukai dunia mesin, Soichiro sendiri tergila-gila dalam dunia balap. dan menciptakan rekor kecepatan pada 1936. namun kemudian mengalami cedera dalam sebuah kecelakaan yang parah - tulangnya patah termasuk di kedua pergelangan tangannya hingga kemudian memutuskan untuk berhenti membalap tapi Itu pula yang kemudian menjadi kunci suksesnya. Dari arena balap, dia mendapatkan masukan berharga bagi pengembangan produknya. Hingga karena hobinya ini ketika Honda baru memasuki dunia pembuatan mobil pada tahun 1962, 2 tahun sesudahnya, ia langsung merealisasikan idamannya, terjun di arena Formula 1.

Sampai hari ini Selain dari mobil dan sepeda motor sebagai bisnis inti mereka, Honda juga memproduksi peralatan kebun, mesin kapal, perahu pribadi dan pembangkit listrik, dan produk lainnya. Bahkan Sejak tahun 1986, Honda telah terlibat dengan penelitian kecerdasan buatan / robotika dan merilis robot ASIMO mereka yang terkenal pada tahun 2000. Mereka juga telah berkelana ke ruang angkasa dengan pembentukan GE Honda Aero Engines pada tahun 2004 dan Honda HA-420 HondaJet, yang mulai produksi pada 2012.

Shoichoro Honda pensiun pada 1973, ia menyerahkan pimpinannya pada Kiyoshi Kawashima . Soichiro meninggal pada tahun 1991 di usia 84 akibat penyakit liver. Meninggalkan istrinya, Sachi dan seorang anak laki-laki serta dua anak perempuan. Dan meninggalkan warisan berharga bagi industri otomotif jepang, yaitu Honda corporation


Demikianlah Artikel Sejarah Soichiro Honda sang pendiri Honda Motor Co, Ltd, [ Sejarah ]

Sekianlah artikel Sejarah Soichiro Honda sang pendiri Honda Motor Co, Ltd, [ Sejarah ] kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Sejarah Soichiro Honda sang pendiri Honda Motor Co, Ltd, [ Sejarah ] dengan alamat link https://pengamatsejarah.blogspot.com/2015/10/sejarah-soichiro-honda-sang-pendiri.html

0 Response to "Sejarah Soichiro Honda sang pendiri Honda Motor Co, Ltd, [ Sejarah ] "

Posting Komentar